Sosialisasi Program Praktek Kerja Lapangan (PKL) Siswa Kelas XII Tahun Pelajaran 2024/2025
Sosialisasi Program Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan kegiatan yang di lakukan oleh sekolah untuk memberikan gambaran dan penjelasan kepada siswa kelas XII tentang kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang akan dilakukan oleh peserta didik kelas XII yang dilaksanakan pada hari kamis tanggal 8 Agustus 2024. Praktek Kerja Lapangan (PKL) tersebut akan di laksanakan selama 6 bulan yaitu dari bulan Agustus sampai bulan Januari yang akan di ikuti oleh seluruh siswa kelas XII. Kegiatan Sosialisasi Program Praktek Kerja Lapangan (PKL) di awali dengan pengarahan dari kepala sekolah Ibu Evi Ristiana Andayani, M.Pd. Di lanjutkan dengan paparan program dan teknis Praktek Kerja Lapangan (PKL) oleh Waka Humas Bpk. Dwi Suprapto, M.Pd. Kegiatan ini menghadirkan perwakilan dari DU/DI yaitu Bpk Saifudin, SE selaku Kepala Biro HRD dari PT. Boma Bisma Indra (BBI) untuk memberikan gambaran secara nyata praktek atau Bekerja di Industri. Kegiatan Sosialisasi Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini di akhiri dengan diskusi dan tanya jawab.